Jumat, 01 Maret 2019

NHW#5 Kelas Matrikulasi IIP B-7: Learning How To Learn

Bismillahirachmannirrochim… 😊

Hola… Hola… Apakabar semua? Semoga baik. Sssssttt…. Uda NHW#5 nih, nggak kerasa kan ya? By the way di NHW#5 kali ini tugasnya adalah merancang desain pembelajaran (sekilas belajar jadi guru nih ). Yuk, yuk, yuk! Intip tugas NHW#5 nya, check it out!

*BELAJAR BAGAIMANA CARANYA BELAJAR* (_Learning How to Learn_)



Setelah malam ini kita mempelajari tentang “Learning How to Learn” maka kali ini kita akan praktek membuat Design Pembelajaran ala kita. Kami tidak akan memandu banyak, mulailah mempraktekkan "learning how to learn" dalam membuat NHW #5. Munculkan rasa ingin tahu bunda semua tentang apa itu design pembelajaran. Bukan hasil sempurna yg kami harapkan, melainkan "proses" anda dalam mengerjakan NHW #5 ini yg perlu anda share kan ke teman-teman yg lain. Selamat Berpikir, dan selamat menemukan hal baru dari proses belajar anda di NHW #5 ini.



Salam Ibu Profesional.


Tuh… iya kan, tugasnya hampir mirip seperti guru dan memang ini merupakan tahap bagi calon ibu (acung tangan) dan ibu untuk menjadi sebagai madrasah pertama bagi calon buah hati tercinta dariNya.

Bismillah… Mulai yaa…

Sebelum membahas tentang desain pembelajaran, aku ingin share 6W1H terkait ilmu yang inginku pelajari dan diterapkan dalam keluarga, ini dia lihat gambar dulu ya dan dibawahnya penjelasannya:


What?  -> Apa yang ingin dipelajari?
Ilmu yang ingin kupelajari terbagi menjadi dua prioritas yaitu
  1.  Ilmu Parenting : sebagai pedoman menjadi ibu dan istri profesional
  2.  Ilmu gizi (Nutrition) : sesuai dengan amanah ilmu yang diberikan oleh Allah SWT

Where? -> Dimana aplikasi penerapan dari ilmu tersebut?
Aplikasi penerapan dari ilmu Parenting dan Nutrition
  1. Keluarga kecil : untuk menjadi keluarga yang kuat dari dalam rumah
  2.  Keluarga besar : untuk menjadi inspirasi keluarga di keluarga besar
  3.  Masyarakat : untuk menjadi inspirasi keluarga di masyarakat

Who? -> Siapa saja yang terlibat dalam penerapan ilmu tersebut?
Subjek-subjek yang terlibat dalam penerapan ilmu tersebut adalah
  1. Saya/Ibu/Istri
  2. Ayah/Suami
  3. Anak-anak

When? -> Kapan mempelajari ilmu tersebut?
  1. Before Marriage : seperti saat ini, upayaku memantaskan diri menjadi istri dan ibu profesional
  2. After Marriage : nanti setelah menikah, semoga Allah SWT memberikan amanah gelar seorang istri dan ibu, Aamiin.


Why? -> Mengapa perlu mempelajari ilmu tersebut?
Karena sesuai rancangan misi keluarga yang kubuat yaitu menjadi keluarga yang kuat dari dalam rumah dan ilmu-ilmu tersebut menurutku merupakan ilmu penting dalam membangun keluarga yang kuat:
  1. Untuk menguatkan Iman dan Akhlak yang baik dari dalam rumah -> tidak mudah terpengaruhi pengaruh negatif dari luar
  2. Untuk menguatkan jalinan kasih sayang dari dalam rumah -> menjadikan rumah tempat ternyaman untuk pulang atau surga dunia untuk keluarga
  3. Untuk menguatkan ilmu, minat, dan bakat dari dalam rumah -> siap menebarkan kebermanfaatan berdasarkan kemampuan dari dalam diri untuk masyarakat

Which one? -> Ilmu parenting yang mana yang menjadi landasan?
Ilmu parenting yang berlandaskan Al-Qur’an dan Hadist.

How? -> bagaimana penerapan ilmu-ilmu tersebut?
  1. Berpegang pada urutan prinsip : Iman, Akhlak/Adab, Ilmu, dan Amal
    Amal tidak akan bisa diterima tanpa ilmu
    Ilmu akan menjadi jelek tanpa adab/akhlak
    Adab/akhlak, ilmu, dana mal akan menjadi sia-sia tanpa iman
  2. Colaboration family
  3. Menerapkan Home Based Education dan Fitrah Based Education
Baik, setelah selesai menjawab 6W1H nya, telah sampailah desain pembelajaran untuk membangun masa depan, check it out!

Desain pembelajaran ini tujuan utamanya adalah “Keluarga Kuat dan Dirindu Surga”. Oiya, desain yang aku buat aku adopsi dari Addie Model ya, berikut poin-poinya:

Analysis (hal yang dibutuhkan) adalah ilmu parenting dan nutrition

Desain (terkait kompetensi, metode, dan sumber)

Development (pengembangan dari ilmu yang dipelajari)

Implementation (aplikasi penerapan terutama dalam keluarga)

Evaluation (merupakan tahap untuk mengevaluasi dengan tujuan untuk memperbaiki tahapan-tahapan sebelumnya)

Sekian rancangan desain pembelajaranku, mungkin belum sempurna tetapi aku akan terus belajar dan desain ini akan selalu berkembang dan diperbaiki seiring dengan bertambahnya pemahaman dan pengetahuan baru.

Baik, terimakasih sudah berkunjung dan membaca My Nice Homework –ku, semoga bermanfaat,oiya dapat senyuman manis nih dariku 😊.

- Salam Hangat, Annisa Putri Aryati (Mahasiswi MIIP B7 – Regional Surabaya Raya)

#TugasNHW5 #MatrikulasiIIPB7

Source edit picture by canva


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bunsay 6 : Pantulan Warna Zona 6-7-8